Al Qur'an Online
Senin, Oktober 20, 2008
Hard Disk Crash, Cara Penanganannya (I)
Berikut ringkasannya akan saya coba sajikan di Amanah Zone ini.
Sebelum memulai, Anda perlu mengenal aturan dasar penyelamatan data. Yang pertama, begitu Anda menyadari hilangnya data, matikan PC! Kedua, Buka casing PC dan lepaskan hard disk. File-file Anda kemungkinan besar masih ada di hard disk meskipun tidak tampak dalam Explorer. Pada setiap proses boot dan instalasi software (penyelamat data), sistem akan menulis di bagian yang dianggap kosong - padahal file Anda yang hilang berada disana. Jadi jangan me-restart PC. Matikan langsung!
1. Memulihkan Data dengan Tools
Kemungkinan tertimpanya data Anda yang hilang memang kecil jika hard disk Anda berkapasitas besar dan tidak penuh, akan tetapi lebih baik begitu terdeteksi kerusakan hard disk kapasitas besar atau kecil, maka yang pertama harus dilakukan melepas hard disk tersebut dan kemudian memasangnya sebagai secondary hard disk / slave atau sambung vis USB dengan menggunakan piranti hard disk eksternal.
Untuk memulihkan file yang hilang, disarankan menggunakan software PC Inspector Recovery (freeware) atau O&O UnErase (shareware).
Pada freeware, tool nya akan men-scan hard disk dan file-file yang hilang akan ditampilkan dalam sebuah tabel. Dari tabel ini, Anda dapat memilih file-file yang akan di-restore kembali ke hard disk. Tingkat keberhasilan freeware ini mencapai 100% jika Anda belum memasukkan data baru lagi di hard disk.
Sedang untuk sharewarenya, tingkat keberhasilan juga mencapai 100%.
Terima Kasih
”Sesungguhnya Kami telah mengemukakan amanah kepada langit, bumi dan gunung-gunung, maka semuanya enggan untuk memikul amanat
itu dan mereka khawatir akan mengkhianatinya, dan dipikullah amanat itu oleh manusia”
(Al Ahzab:72).
Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya, dan (menyuruh kamu) apabila menetapkan hukum di antara manusia supaya kamu menetapkan dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik-baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat”. (An Nisaa’:58).
“tidak ada iman bagi orang yang tidak ada amanah baginya.”
(Hadits Rasulullah SAW.)
Selama hayat kita, sudah banyak dibekali oleh ilmu & pengalaman untuk kita amalkan dalam segala segi kehidupan kita.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar